Manfaat Pijat Wajah Bagi Kesehatan Dan Kecantikan Wajah


Apakah kamu suka dipijat? Setiap kali badan terasa capek dan pegal-pegal, pijat bisa jadi pilhan relaksasi yang tepat. Tapi pernahkah kamu melakukan pijat pada wajahmu?

Meskipun wajah tak pernah mengalami pegal-pegal yang berat seperti pada bahu atau kaki, ternyata wajah pun perlu untuk dipijat. Pijat wajah ialah salah satu perawatan dasar pada wajah yang seharusnya kamu lakukan. 

Pijat wajah ini tak hanya untuk memberikan sensasi rileks pada wajah, namun juga bisa membuat wajah jadi lebih cantik alami dan juga sehat. Pijat wajah dilakukan sendiri, namun bila kamu masih belum tahu banyak soal pijatan wajah, sebaiknya serahkan pada ahlinya saja. 
ya ! Rumah Cantik Sehat Muslimah | Spa & Salon Muslimah adalah ahlinya.

  • Melancarkan Sirkulasi Darah
Wajahmu yang kusam dan kering terjadi karena aliran darahmu tidak lancar. Metabolisme dan asupan nutrisi pada kulit jadi tersendat, sehingga wajahmu pun jadi terlihat tidak menarik.

Memberikan pijatan pada wajah akan membuat sirkulasi darah yang tadinya tidak lancar akan menjadi lancar kembali. Apabila sirkulasi darah berjalan lancar, maka penyebaran oksigen dan juga nutrisi pada kulit wajah pun jadi lancar.

Kesehatan wajahmu pun jadi terjaga. Nutrisi yang dibutuhkan oleh kulit selalu terpenuhi, sehingga wajahmu jadi terlihat lebih bersih dan merona. Selain itu, produksi kolagen jadi lebih banyak, sehingga kulitmu akan terlihat lebih awet muda.

Sirkulasi darah di sekitar wajah jadi lebih lancar, wajah akan selalu terlihat sehat dan berseri-seri.
  • Membuang Racun
Meski kamu rajin mencuci muka dan membersihkannya dengan cleanser, belum tentu racun dan kotoran yang terperangkap di dalam pori-porimu sudah terangkat.

Kotoran yang berasal dari debu, minyak, sisa make up, dan sel-sel kulit mati ini banyak yang mengendap di dalam pori-pori kulit. Kotoran ini juga mengandung racun yang menyebabkan timbulnya berbagai permasalahan pada kulit wajah.

Mengeluarkan racun dan kotoran pada pori-pori tidak akan cukup hanya dengan dibersihkan menggunakan sabun pencuci wajah ataupun cleanser, inilah gunanya dari memijat wajah. Memijat wajah dapat memicu kelenjar getah bening untuk mendorong keluar kotoran dan racun yang terdapat pada kulit wajah.
Memberikan pijatan pada wajah berguna untuk membuang segala racun yang telah menempel pada kulit wajah.
  • Pijat untuk Relaksasi
Pijatan lembut pada wajah akan menimbulkan rasa relaks, tubuh dan otakmu jadi nyaman. Otot yang tegang pun menjadi renggang, sehingga rasa stres kian berkurang. Stres akibat beban pikiran merupakan salah satu faktor yang menyebabkan kesehatan kulit jadi terganggu, menimbulkan keriput dan mata berkantung.

Memijat wajah, terutama pada area hidung dan sekitar mata dapat mengeluarkan racun dan juga kotoran sel kulit mata di sekitar mata menyebabkan timbulnya lingkaran hitam.

Pijatan tersebut akan melancarkan kembali sirkulasi darah dan penyebaran oksigen pada wajah, sehingga mata lelah, berkantung dan lingkaran hitam di sekitarnya lambat laun akan menghilang.

Pijatan lembut pada wajah akan menghilangkan kantung mata dan mata panda yang menggangu kesegaran wajah.
  • Terlihat Lebih Muda
Keinginan memiliki kulit wajah yang kencang, terlihat muda dan sehat alami adalah tantangan berat, mengingat kulit wajah seringkali terpapar sinar UV dan juga radikal bebas. Tenang, kamu tak usah bingung, karena semua dapat teratasi bila kamu memijat wajahmu. Memijat wajah secara rutin adalah salah satu cara muda untuk membuat wajahmu tampak awet muda.

Pijatan pada wajah selain bisa melancarkan peredaran darah dan mengeluarkan racun pada kulit, ternyata juga dapat memicu produksi kolagen pada kulit jadi lebih banyak. Kolagen sendiri berguna untuk mempertahankan keelastisitasan wajah, sehingga kulit jadi tidak muda keriput dan mengalami penuaan dini. 

Rutin memijat wajah bisa mengencangkan kulit wajah, sehingga kamu akan terlihat segar dan awet muda.
  • Manfaat Rutin Pijat
Pijatan rutin pada wajah akan menjadikan wajahmu lebih sehat. Pijatan tersebut mengefektifkan fungsi kulit untuk menyerap cairan pada wajah, seperti air dan pelembab wajah. Apabila kemampuan kulitmu dalam menyerap cairan jadi maksimal, maka kulit akan cepat menyerap air dan pelembab untuk wajah.

Fungsi pelembab untuk melembabkan dan menyehatkan wajah pun jadi bekerja secara maksimal. Kulit wajah akan selalu terjaga kelembabannya, tak mudah kering, pucat, dan kusam.

Ada banyak manfaat luar biasa yang akan kamu dapatkan apabila rajin melakukan pemijatan pada wajah. Tak hanya badanmu saja yang ingin dimanjakan dengan pijitan, tapi wajahmu juga butuh untuk dipijat agar tetap terjaga kesehatannya dan selalu terlihat segar dan awet muda. Bila kamu sudah paham teknik memijatnya, kamu bisa melakukannya sendiri kok. Selamat mencoba, Ledis!

Rutin memijat wajah membuat kulit jadi lebih efektif dalam menyerap air dan pelembab wajah.

Rumah Cantik Sehat Muslimah | Spa & Salon Muslimah
Jl Gedong Kuning No.204 A Yogyakarta 
Telp. 0274 4438997 - 0857 9706 3063